CARA MENGATUR TEKANAN ANGIN KELUAR PADA KOMPRESOR PORTABLE

CARA MENGATUR TEKANAN ANGIN KELUAR PADA KOMPRESOR PORTABLE

Kompresor angin atau air compressor adalah mesin yang berfungsi untuk menghasilkan udara bertekanan. Mesin ini sering kita jumpai di dunia industri maupun perbengkelan. sebab alat ini dapat digunakan dalam banyak hal seperti untuk mengisi angin ban, mencuci kendaraan, pengecatan, dan menggerakan alat yang menggunakan sistem pneumatic.

Pada kompresor angin Yama YMD-1015 dan YMD-1025 dilengkapi pressure switch yang berfungsi menghubungkan kompresor dengan Pressure Gauge dan memutuskan tenaga apabila kapasitas tabung sudah mencapai batas maksimum agar tidak terjadi Overload pada tabung penyimpanan. Terdapat pengatur tekanan dalam alat ini sehingga pengguna dapat mengatur angka maksimal dan minimal tekanan yang tersimpan dalam tabung. Selain itu alat ini memiliki sensor untuk menyalakan mesin jika tekanan udaranya sudah mencapai titik minimum yang di tentukan.

Yama YMD-1015 dan YMD-1025 dilengkapi katup pengaman (safety valve) merupakan komponen penting dalam sebuah kompresor, alat ini secara otomatis mengeluarkan tekanan udara yang sudah melebihi batas maksimal dalam tabung ke titik aman. Melalui pressure switch pengguna dapat mengatur titik maksimal pada safety valve, agar terhindar dari kemungkinan terjadinya ledakan pada tabung penyimpanan. Kompresor jenis ini sangat cocok digunakan untuk berbagai aplikasi pneumatic, pengecatan dan juga perbengkelan.

Kompresor angin Yama YMD-1015 dan YMD-1025 memiliki fitur khusus yaitu dapat mengatur tekanan udara yang keluar sesuai kebutuhannya dan pembahasan kali ini adalah bagaimana cara untuk mengatur tekanan angin yang keluar pada kompresor Yama YMD-1015 dan YMD-1025 , karena sangat penting bagi pengguna untuk mengatur tekanan angin sesuai alat yang di gunakan dan juga kebutuhannya. Berikut langkah-langkah yang harus diperhatikan :

  • Nyalakan kompresor.
  • Pada indikator bagian kanan menunjukkan berapa banyak tekanan udara yang akan keluar dan pada bagian kiri menunjukkan tekanan udara pada tangki kompresor.
  • Kemudian pasang terlebih dahulu tools yang akan digunakan menggunakan kompresor angin.
  • Pada Knop (Regulator) berwarna merah terdapat indikator petunjuk (+/-). untuk mengurangi tekanan udara, cukup memutar knop, dengan cara berlawanan dari arah jarum jam. Sebaliknya jika diputar searah jarum jam tekanan udara akan naik. 
  • Tekanan angin yang akan keluar diatur sesuai BAR yang dibutuhkan pengguna.
  • Angin yang dikeluarkan dari kompresor akan mengikuti tekanan dari indikator kiri. Bagaimana mudah bukan ?

Umumnya kompresor angin Yama YMD-1015 dan YMD-1025 tidak menggunakan tabung tekanan, karena bentuknya yang mini/kecil. sehingga alat ini lebih sering digunakan untuk pengecatan sederhana dengan menggunakan spraygun atau air brush dan juga paku tembak yang digunakan pada pembuatan mebel ataupun furniture.

Example :

  • Jika kita praktekkan pada alat spraygun, spraygun hanya memerlukan tekanan angin kurang lebih sebesar 2,5 - 3,5 bar. 
  • Dan pada alat paku tembak, bisa menggunakan tekanan angin sebesar 4 bar. Mengapa? jika menggunakan tekanan sebesar 4 bar pun hasilnya tetap sama dengan menggunakan tekanan 8 bar. Bahkan untuk pistonnya sendiri tidak terlalu kuat dan lebih ringan.
  • Jika di ilustrasikan pada tekanan sebesar 8 bar dapat menembak paku sebanyak 100 paku, Sedangkan menembak paku dengan tekanan 4 bar dapat menembak paku sebanyak 200 paku. Jelas lebih hemat bukan? Jika begitu kompresor juga tidak terlalu bekerja keras dalam pengisian angin. 

Dengan kita mengatur tekanan angin sesuai kebutuhan, tools yang digunakan akan lebih awet/tahan lama, menghemat angin pada tabung kompresor dan juga menambah usia pada pemakaian mesin kompresor. 

Jika kamu berniat untuk membeli kompresor angin ada baiknya kenali terlebih dahulu jenis-jenisnya agar anda mendapatkan jenis kompresor yang sesuai dengan kebutuhan. 

Tonton ini : https://www.youtube.com/watch?v=pJKGODuJnYI&t=12s

Dan baca juga artikel : Komponen Dalam Kompresor Angin Dan Fungsinya

Dari semua pemaparan diatas, semoga artikel ini sangat membantu dalam memberikan informasi, mengenai kompresor angin dari YAMA. kita ketemu besok lagi ya. Dengan tips-tips dan info yang lebih menarik. Terimakasih


Artikel populer